MAJENE, MASALEMBO.ID – Seorang guru honorer, Arisman, meluapkan kekesalannya di Kantor Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Majene, Sulawesi Barat setelah merasa dipersulit dalam pengurusan berkas syarat pendaftaran Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Arisman, yang mengajar di SMP Satap 9 Panggalo, Kecamatan Ulumanda, mengungkapkan kekecewaannya setelah tiga hari berturut-turut tak kunjung mendapatkan solusi atas permasalahannya.
“Saya sudah tiga hari di Majene mengurus ini, dan saya merasa seolah dipimpong kesana kemari,” ungkap Arisman, Selasa (16/10) pagi.
Arisman menjelaskan, ia datang ke kantor Disdikpora Majene sejak Senin, 14 Oktober, namun hingga kini pengurusan berkas persyaratan pendaftaran PPPK-nya belum selesai.
“Saya membawa surat dari Kepala Sekolah untuk merevisi SK Dinas tahun 2023,” kata Arisman, seraya menambahkan bahwa tujuannya hanya untuk memperbaiki SK pengangkatan honorer di sekolahnya.
Hingga berita ini diturunkan, pihak Disdikpora Majene belum memberikan tanggapan terkait keluhan yang disampaikan oleh Arisman. (Har/red)